Home / News

Selasa, 22 November 2022 - 22:23 WIB

Hasil Seleksi, 9 Kandidat Ketua EAA Berhak Memilih Ketua Umum 

Foto:  Koordinator prodi S-1 P. Bahasa Inggris FKIP USK, Dr. Kismullah, M.A.A,/Ist.

GUBRIS.COM, BANDA ACEH – Setelah melalui proses penjaringan selama beberapa hari, akhirnya terpilih 9 kandidat Ketua Ikatan alumni ESA (EAA) FKIP USK, demikian dikatakan koordinator prodi S-1 Bahasa Inggris FKIP USK, Dr. Kismullah, M.A.A, Selasa (22/11) di Banda Aceh.

“Kita seleksi bakal calon (balon) Ketua ikatan alumni bahasa inggris (EAA) melalui google-forms. Semua angkatan kita libatkan, baik yang di Aceh maupun yang di luar Aceh”, kata Kismullah.

Baca Juga  Khawatir Pengangguran Meningkat, Pemerintah Aceh Berupaya Pertahankan Tenaga Kontrak

Lebih lanjut Kismullah mengatakan kandidat yang berhak bermusyawarah guna menentukan ketua ikatan alumni bahasa inggris adalah; Michael Tianame, S.Pd., M.Pd, Dr Kismullah, M.A,  Prof. Dr. Zulfadli, M.A, Ramadhani, S.Pd., M.Bus,  Prof Dr Darni M. Daud, M.A, Dr. Sofyan A. Gani, Dr. Anwar Amin, M.Ed, Yusmiwati S.Pd. M.Pd, dan Don Zakiyamani.

“Mereka meraih suara terbanyak dan selanjutnya memilih ketua umum ikatan alumni FKIP bahasa inggris USK”, lanjut Kismullah.

Salah seorang kandidat, Don Zakiyamani mengatakan sangat mengapresiasi teman-teman yang sudah memilihnya. Namun ia sangat berharap ikatan alumni dapat berkontribusi bagi paradaban meski skalanya kecil.

Baca Juga  Fatan sabilulhaq dan Defri Munandar Terpilih Sebagai Ketua dan Wakil BIMS 2022

“Saya apresiasi kawan-kawan yang telah memilih saya, saya akan memilih kandidat yang terbaik. Saya siap mendukung siapapun yang terpilih, karena saya akan mundur dari kandidat ketua ikatan alumni”, ucap Don Zakiyamani.

Lebih lanjut Dr. Kismullah berharap pengurus alumni nantinya dapat mempererat silahturahmi. “Nantinya kita akan bentuk pula pengurus ikatan alumni bahasa inggris USK di tingkat Kabupaten/Kota”, tutupnya. [rls]

Editor: Redaksi gubris.com

Share :

Baca Juga

News

HMI FKIP USK Selenggarakan DikPol, Bahas Peran Mahasiswa  Dalam Meminimalisir Golput 

News

Demi Menjaga Marwah HMI, Zuhal Dituntut Mundur dari Ketum HMI Banda Aceh

News

Santri dan Pemuda Arongan Lambalek Akan Mengambil Satu Kursi Untuk Arongan Lambalek di Pemilu 2024

News

Milad HMI Ke-76, ICI Gelar Kegiatan Diskusi

News

Forgemmal, Lembaga Dalam Komunitas Peduli Turki Lakukan Aksi Galang Dana Tahap II di Banda Aceh

News

FPRA Meminta KPK Usut Tuntas Kasus Korupsi Di Aceh

News

Pahlawan Asal Aceh Kini Jadi Nama Jalan di Jakarta

News

BEM FKIP USK Gelar Konser Amal Untuk NTT